Tunduk kepada Kristus adalah kehendak Allah bagi GEREJA KRISTEN BENDOSARI dan setiap orang yang beriman kepada Tuhan Yesus Kristus. Mengapa kita harus tunduk kepada Tuhan Yesus Kristus?
1. Kita tunduk kepada Tuhan Yesus Kristus, sebab Tuhan Yesus Kristus adalah Kepala Jemaat. Jemaat yang telah dibangun di atas diri-Nya, oleh kematian dan kebangkitan Tuhan Yesus Kristus dari antara orang mati. Mari kita perhatikan Firman Tuhan ini: “Karena itu sebagaimana jemaat tunduk kepada Kristus, demikian jugalah isteri kepada suami dalam segala sesuatu. Hai suami, kasihilah isterimu sebagaimana Kristus telah mengasihi jemaat dan telah menyerahkan diri-Nya baginya untuk menguduskannya, sesudah Ia menyucikannya dengan memandikannya dengan air dan firman, supaya dengan demikian Ia menempatkan jemaat di hadapan diri-Nya dengan cemerlang tanpa cacat atau kerut atau yang serupa itu, tetapi supaya jemaat kudus dan tidak bercela.” (Efesus 5:24-27).
2. Kita tunduk kepada Tuhan Yesus Kristus, sebab Tuhan Yesus Kristus adalah Allah Yang Hidup dan Yang Benar. Dialah Kebangkitan dan Hidup. Kita yang percaya kepada Tuhan Yesus Kristus, kita memiliki hidup yang kekal dan Tuhan bangkitkan pada akhir zaman. Inilah yang Firman Tuhan katakan kepada kita: “Sebab mereka sendiri berceritera tentang kami, bagaimana kami kamu sambut dan bagaimana kamu berbalik dari berhala-berhala kepada Allah untuk melayani Allah yang hidup dan yang benar, dan untuk menantikan kedatangan Anak-Nya dari sorga, yang telah dibangkitkan-Nya dari antara orang mati, yaitu Yesus, yang menyelamatkan kita dari murka yang akan datang.” (1 Tesalonika 1:9-10). “Maka kata Yesus kepada mereka: “Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jikalau kamu tidak makan daging Anak Manusia dan minum darah-Nya, kamu tidak mempunyai hidup di dalam dirimu. Barangsiapa makan daging-Ku dan minum darah-Ku, ia mempunyai hidup yang kekal dan Aku akan membangkitkan dia pada akhir zaman. Sebab daging-Ku adalah benar-benar makanan dan darah-Ku adalah benar-benar minuman.” (Yohanes 6:53-55). HALELUYAH!!!
3. Kita tunduk kepada Tuhan Yesus Kristus, sebab Tuhan Yesus Kristus telah meninggalkan teladan bagi kita, yang harus kita ikuti dengan setia. Dan hal ini kita ketahui di dalam Firman Tuhan Yesus Kristus dalam 1 Petrus 2:21, “Sebab untuk itulah kamu dipanggil, karena Kristuspun telah menderita untuk kamu dan telah meninggalkan teladan bagimu, supaya kamu mengikuti jejak-Nya.” Dan inilah panggilan yang kudus itu.
4. Kita tunduk kepada Tuhan Yesus Kristus, sebab Tuhan Yesus Kristus adalah Gembala dan Pemelihara jiwa kita. Mari kita memperhatikan Firman Tuhan ini: “Ia sendiri telah memikul dosa kita di dalam tubuh-Nya di kayu salib, supaya kita, yang telah mati terhadap dosa, hidup untuk kebenaran. Oleh bilur-bilur-Nya kamu telah sembuh. Sebab dahulu kamu sesat seperti domba, tetapi sekarang kamu telah kembali kepada gembala dan pemelihara jiwamu.” (1 Petrus 2:24-25).
Dengan demikian kita yang setia di dalam tunduk kepada Tuhan Yesus Kristus, maka perhatian kita tertuju kepada perkara-perkara yang kekal. Sebab Tuhan Yesus Kristus selalu menerangi mata hati kita dengan Firman dan Roh Kudus-Nya. Sebab itu biarlah ini menjadi doa kita semua yang beriman kepada Tuhan Yesus Kristus. Sesuai dengan Firman Tuhan ini: “Dan supaya Ia menjadikan mata hatimu terang, agar kamu mengerti pengharapan apakah yang terkandung dalam panggilan-Nya: betapa kayanya kemuliaan bagian yang ditentukan-Nya bagi orang-orang kudus, dan betapa hebat kuasa-Nya bagi kita yang percaya, sesuai dengan kekuatan kuasa-Nya, yang dikerjakan-Nya di dalam Kristus dengan membangkitkan Dia dari antara orang mati dan mendudukkan Dia di sebelah kanan-Nya di sorga, jauh lebih tinggi dari segala pemerintah dan penguasa dan kekuasaan dan kerajaan dan tiap-tiap nama yang dapat disebut, bukan hanya di dunia ini saja, melainkan juga di dunia yang akan datang. Dan segala sesuatu telah diletakkan-Nya di bawah kaki Kristus dan Dia telah diberikan-Nya kepada jemaat sebagai Kepala dari segala yang ada. Jemaat yang adalah tubuh-Nya, yaitu kepenuhan Dia, yang memenuhi semua dan segala sesuatu.” (Efesus 1:18-23). Dan kita akan memerintah bersama dengan Kristus sebagai raja untuk selama-lamanya, dalam langit yang baru dan bumi yang baru, dalam Kerajaan-Nya yang kekal. HALELUYAH!!! Sebab itu marilah kita merelakan hati kita dan senantiasa hidup dalam pertobatan, seturut kehendak Tuhan Yesus Kristus, Hakin Yang Adil pada hari kiamat itu, untuk alami kasih-Nya yang mulia dan kekal itu. AMEN!!!
Ayat Mas:
“Ialah kepala tubuh, yaitu jemaat. Ialah yang sulung, yang pertama bangkit dari antara orang mati, sehingga Ia yang lebih utama dalam segala sesuatu.”
(Kolose 1:18).
No comments:
Post a Comment