Sebab jika kamu mengaku dengan mulutmu, bahwa Yesus adalah Tuhan, dan percaya dalam hatimu, bahwa Yahweh telah membangkitkan Dia dari antara orang mati, maka kamu akan diselamatkan. Karena dengan hati orang percaya dan dibenarkan, dan dengan mulut orang mengaku dan diselamatkan. Siapakah yang mengalahkan dunia, selain dari pada dia yang percaya, bahwa Yesus adalah Putra Yahweh?

Friday, December 13, 2013

ANDA, MILIK KRISTUS ATAU ANTI-KRISTUS ???

Dan ia menyebabkan, sehingga kepada semua orang, kecil atau besar, kaya atau miskin, merdeka atau hamba, diberi tanda pada tangan kanannya atau pada dahinya, dan tidak seorangpun yang dapat membeli atau menjual selain dari pada mereka yang memakai tanda itu, yaitu nama binatang itu atau bilangan namanya.” (Wahyu 13:16-17).
Mereka yang diam di bumi yang memberi dirinya untuk diberi tanda, nama dan bilangan nama dari anti-Kristus, menjadi milik anti-Kristus, yang menyerahkan hidup mereka sepenuhnya pada anti-Kristus, dan pasti alami penghukuman dari Yesus Kristus, Tuhan Yang Maha Kuasa, Hakim Yang Adil pada hari kiamat. Oleh sebab itu bagi kita yang tidak mau mendapat hukuman dari Yesus Kristus, Tuhan Yang Maha Kuasa, Hakim Yang Adil pada hari kiamat, maka marilah kita menyadari bahwa kita :
1. Adalah milik Kristus, yang telah dibeli dengan darah Kristus yang suci dan mulia.
Yohanes 10:11; Markus 10:45; 1 Korintus 6:19-20; 1 Petrus 1:18-23.
2. Telah dimeterai oleh darah Yesus Kristus, Tuhan Yang Maha Kuasa.
Matius 26:26-30; Yohanes 6:53-56; Efesus 2:13.
3. Telah dimeteraikan oleh Roh Kudus menjelang Yesus Kristus, Tuhan Yang Maha Kuasa, datang kembali.
Efesus 4:30; 1 Tesalonika 5:19; Efesus 1:13; 2 Timotius 2:19; 2 Korintus 1:18-24.
4. Telah dipilih dan dipanggil oleh Tuhan Yesus Kristus menjadi milik kesayangan-Nya.
Yohanes 6:44; Wahyu 17:14; Yohanes 15:14-17; Titus 2:11-14.
Jadi betapa pentingnya kita tetap berpegang teguh kepada Firman Tuhan Yesus Kristus dan hidup dalam pimpinan Roh Suci, sebab kita adalah milik-Nya. Karena itu biarlah kita selalu merendahkan diri di bawah tangan Tuhan Yesus Kristus yang kuat di hari-hari yang terakhir ini menjelang Tuhan Yesus Kristus datang kembali. Dan Roh Kudus dengan tegas selalu mengingatkan kita tentang orang-orang yang murtad lalu mengikuti roh-roh penyesat dan ajaran setan-setan, sebab mereka telah menjauhkan diri dari kasih karunia Tuhan Yesus Kristus dan memalingkan telinga mereka dari Firman Tuhan Yesus Kristus. 1 Timotius 4. Dan marilah kita selalu menjalankan perintah Tuhan Yesus Kristus, untuk setia menjadi saksi-saksi-Nya yang setia, di dalam Roh Kudus. Markus 16:14-20; 1 Tesalonika 3:13.

No comments:

Post a Comment